cara membuat kolom tanda tangan di word

Mudah! Cara Membuat Kolom Tanda Tangan di Word

Bagaimana cara membuat kolom tanda tangan di word? Inilah tutorialnya.

Seperti yang kita tahu Microsoft Word atau yang seringkali kita sebut dengan Word saja adalah aplikasi word precessor (pengolah kata) yang sangat populer di dunia dari dulu sampai sekarang. Aplikasi ini memang memiliki banyak sekali fitur yang bisa memudahkan kita untuk membuat dokumen apapun seperti surat, makalh, tesis, skripsi dan dokumen lainnya.

Pokoknya, segala kebutuhan dokumen bisa kita buat di Microsoft Word. Nah, kalau kita perhatikan pada saat membuat surat ataupun proposal biasanya di bawah surat ada namanya kolom tanda tangan. Bagaimana cara membuat kolom tanda tangan di word? Ternyata sangat mudah sekali. Di sini saya akan membagikan tutorial car amembuat kolom tanda tangan di word yang bisa dipraktekan oleh pemula sekalipun.

Format Kolom Tanda Tangan

Setiap dokumen resmi yang kita buat di word pasti terdapat kolom tanda tangan. Ini karena dokumen tersebut membutuhkan legalitas dan berbeda dari dokumen yang biasa saja. Pada umumnya kolom tanda tangan ini berisi nama dan jabatan seseorang.

Setiap lembaga bahkan terkadang memiliki format yang khusus mengenai peletakan kolom tanda tangan di dokumen. Mungkin kamu pernah melihat form yang umum sekali yaitu kolom tanda tangan biasanya sejajar antara nama satu dengan nama yang lainnya.

Bagi yang banyak orang membuat kolom tanda tangan yang rapi, sejajar, dan presisi di Microsoft Word bukanlah hal yang mudah. Nah di sini saya akan membagikan cara membuat kolom tanda tangan dengan 2 versi.

Cara Membuat Kolom Tanda Tangan di Word Menggunakan Tabel

Cara yang pertama yaitu dengan menggunakan fitur tabel. Berikut langkah-langkahnya.

  • Pertama, silahkan buka dokumen yang sudah dibuat dan ingin diberikan kolom tanda tangan
  • Setelah itu klik menu Insert lalu pilih Tabel
  • Tambahkan 2 kolom dan 4 baris pada tabel yang dibuat

  • Jika sudah, silahkan masukan nama dan jabatan pada kolom dan baris tabel yang dibuat. Tempatkan jabatan dan nama dengan jarak 2 baris saja
  • Contohnya seperti gambar di bawah ini

  • Jika sudah, kita akan menghilangkan garis atau border tabelnya. Caranya yaitu klik tabel lalu pada bagian border pilih No Border atau tanpa garis
  • Nah, sampai di sini kita sudah berhasil membuat kolom tanda tangan menggunakan tabel

Cara Membuat Kolom Tanda Tangan di Word dengan Text Box

Cara yang kedua yaitu kita akan memanfaatkan fitur Text Box. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

  • Siapkan dokumen yang ingin ditambahkan kolom tanda tangan
  • Lalu pilih menu Insert dan Shapes
  • Pada Shapes pilih icon Text Box untuk mulai membuatnya

  • Jika text box sudah ditambahkan silahkan masukan nama dan jabatan pada kotak pertama
  • Misalkan kita akan membuat 3 kolom tanda tangan namu satu terletak di bawah dua lainnya sejajar
  • Tinggal copykan saja kotak yang sudah diisi nama dan jabatan tadi lalu paste 2 kali maka akan muncul 2 text box berikutnya
  • Nah tempatkan satu di bawah dan dua lainnya sejajar
  • Edit nama dan jabatannya, dan 3 kolom tanda tangan sekarang sudah berhasil dibuat

Penutup

Itulah cara membuat kolom tanda tangan di word dengan mudah dan cepat. Silahkan praktekan cara membuat kolom tanda tangan di word ini untuk mengetahui hasilnya seperti apa. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share ke temanmu yang lainnya juga. See you …